PAC LDII Taman Ikuti Deklarasi Pemilu Damai Bersama Polda Jatim
Madiun (29/1). DPW LDII Jawa Timur (Jatim) menggandeng Polda Jatim menggelar Deklarasi Pemilu Damai secara hibrid di Aula Ponpes Sabilurrosyidin Annur, Surabaya, pada Sabtu (13/01). LDII berkomitmen menjaga Pemilu 2024 bisa berjalan aman dan damai. Di Kota Madiun kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolres Madiun Kota, AKBP Agus Dwi Suryanto, S.I.K,. M.H , Kasat Intelkam Polres Madiun Kota, dan sejumlah pengurus Harian DPD, PC dan PAC LDII se-Kota Madiun. Dari PAC Taman, dihadiri oleh Sekretaris, Nurfaza Aula, M.Pd.
Mengawali sambutan, KH Amrodji Konawi memberikan gambaran tentang Indonesia seperti halnya sebuah kapal besar yang mengarungi di lautan luas dan harus dijaga keamanannya. Maka, menurutnya Indonesia tidak bisa menjadi sebuah negara dengan satu agama. Ketua DPW LDII Jawa Timur KH Moh. Amrodji Konawi menyampaikan, LDII siap bekerjasama dengan Polda Jatim untuk menyukseskan pengamanan Pemilu tahun 2024.
“Bahkan bukan hanya saat pelaksanaan saja yang perlu kita amankan, tetapi pasca pelaksanaan pemilu atau proses hasil pemilu, harus diamankan oleh satu-satunya warga negara, termasuk warga LDII,” kata Amrodji.
Deklarasi dihadiri Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs. Imam Sugianto. Ia mengapreasiasi inisiatif LDII untuk melakukan deklarasi pemilu damai.
Berikut foto kegiatan:
——————–
——————–
——————–
——————–
——————–
——————–
Oleh: Nurfaza Aula S16NFA_Kota_Madiun_06.22 (contributor) / Fachrizal Wicaksono (editor)