PC LDII Distrik Mimika Baru Perkuat Silaturrahim dengan Pemerintahan Setempat

 

Timika (13/3). Ketua PC LDII Distrik Mimika Baru, Achmadun didampingi sekretaris, Hamzah Zulfikar Rifai menyerahkan Majalah Nuansa Persada dan kalender LDII kepada beberapa tokoh penting di wilayah Distrik Mimika Baru, Kota Timika, Papua Tengah, Selasa (11/3). Langkah ini merupakan bagian dari upaya memperkuat kerukunan dan persaudaraan antarumat beragama di Kabupaten Mimika.

Penyerahan tersebut dilakukan kepada beberapa instansi, antara lain Kantor Urusan Agama (KUA) Mimika Baru, Koramil Kota, Kantor Kelurahan Kebun Sirih, Bank Muamalat, Kapolsek Mimika Baru, dan Kantor Distrik Mimika Baru.

Achmadun menjelaskan bahwa tujuan utama dari pembagian Majalah Nuansa Persada ini adalah untuk mempererat silaturrahim serta menginformasikan kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh LDII di berbagai penjuru Indonesia.

“Melalui setiap edisi Majalah Nuansa Persada, LDII berusaha membagikan wawasan, motivasi, dan edukasi kepada semua pihak yang menerimanya. Langkah ini juga sejalan dengan komitmen PC LDII Mimika Baru untuk berkontribusi dalam pembangunan sosial dan keagamaan yang harmonis,” kata Achmadun.

Dengan mendistribusikan majalah dan kalender tersebut, diharapkan dapat meningkatkan komunikasi dan kerja sama antara LDII dengan berbagai instansi di Kabupaten Mimika. Selain itu, kegiatan ini menunjukkan peran aktif LDII dalam menyebarkan informasi positif dan edukatif kepada masyarakat luas.

Melalui inisiatif ini, PC LDII Mimika Baru berharap dapat terus menjalin hubungan baik dengan berbagai pihak dan bersama-sama menciptakan lingkungan yang rukun dan harmonis di Kabupaten Mimika.

 

Oleh: S29Mus_SULSEL9.1A_MUSLIMIN_081343923860 (contributor) / Uyun Kusuma (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *