Pemuda LDII Berau dan Senkom Bagikan 400 Paket Takjil kepada Pengguna Jalan
Berau (9/4). Pemuda Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Berau bersama jajaran Senkom Mitra Polri menggelar kegiatan sosial berupa pembagian takjil pada Minggu (16/3/2025). Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap bulan Ramadan sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah Swt sekaligus untuk menumbuhkan kepedulian terhadap sesama.
Sebanyak 400 paket takjil habis dibagikan kepada para pengguna jalan dan masyarakat yang melintas di sekitar perempatan Pulau Panjang, dekat Rumah Sakit Abdul Rivai.
Ketua DPD LDII Kabupaten Berau, Akhmad Yudiansyah, menyampaikan rasa syukurnya atas terselenggaranya kegiatan ini. “Alhamdulillah, hari ini kami bisa berbagi dalam kegiatan LDII Berbagi Takjil Bersama Anak Bangsa yang dilaksanakan oleh Pemuda LDII Berau. Semoga kegiatan ini memberi manfaat bagi masyarakat sekitar,” ujarnya.
Ia menambahkan, bulan suci Ramadan menjadi momentum bagi umat Muslim untuk memperbanyak amal kebaikan, salah satunya dengan berbagi kepada sesama.
Ketua Pemuda LDII Berau, Ruhil Jihad Romadhon, menegaskan bahwa pembagian takjil ini merupakan kegiatan tahunan yang rutin dilakukan selama bulan Ramadan. “Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat membantu masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa, khususnya para pengguna jalan, agar bisa segera berbuka puasa saat waktu magrib tiba,” tuturnya.
Oleh: Fadli (contributor) / Firdaus (editor)
Kunjungi berbagai website LDII
DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng