LDII Klaten Kukuhkan Ratusan Pengurus PC dan PAC Periode 2025–2030

Klaten (1/1). Dewan Pimpinan Daerah LDII Kabupaten Klaten memperkuat konsolidasi organisasi hingga tingkat akar rumput melalui pengukuhan serentak Pengurus Pimpinan Cabang (PC) dan Pimpinan Anak Cabang (PAC) se-Kabupaten Klaten periode 2025–2030, Sabtu (27/12).
Wakil Ketua DPD LDII Klaten Slamet Widodo, menekankan bahwa PC dan PAC merupakan garda terdepan organisasi. “Melalui pengukuhan ini, seluruh pengurus diharapkan memiliki visi yang sama dalam menjalankan dakwah dan memberi kontribusi positif bagi masyarakat,” ujarnya.
Ketua DPD LDII Klaten Muhammad Sigit Winoto, menegaskan pengurus harus segera membangun komunikasi internal dan audiensi dengan pemangku kepentingan untuk menyukseskan program LDII. Ia juga menekankan pentingnya sinergi dengan pemerintah daerah dalam program lingkungan, kesehatan, dan kegiatan sosial.
Acara digelar secara hybrid, terpusat di Studio Utama Kantor Sekretariat DPD LDII Klaten lantai II, sekaligus diikuti daring oleh pengurus dari seluruh wilayah. Sekretaris DPD LDII Klaten Anggara Ari, menyampaikan SK pengukuhan sebanyak 26 Pengurus PC dan 198 Pengurus PAC. Acara dihadiri pengurus harian DPD, Dewan Penasihat, Ketua PC, serta mitra strategis seperti PERSINAS ASAD dan Senkom Mitra Polri. Pengukuhan ditutup dengan doa dan sesi foto bersama.
Dengan pengukuhan ini, DPD LDII Klaten menegaskan komitmen membangun organisasi yang solid, adaptif, dan konsisten dalam pengabdian kepada umat dan masyarakat.
Oleh: Rizal Putra Milda 0812 7229 3074 (contributor) / Nisa Ulkhairiyah (editor)
Kunjungi berbagai website LDII
DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng
