LDII Mimika Gelar Pengajian Asrama Libur Sekolah untuk Generus

 

Mimika (1/1). Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Mimika menggelar Pengajian Asrama Libur Sekolah bagi generasi penerus (generus) LDII selama masa liburan sekolah, pada 22–27 Desember 2025.

Ketua PC LDII Wania Chusnul Rofiq, yang juga bertindak sebagai pembina kegiatan, menjelaskan bahwa pengajian asrama liburan sekolah merupakan program rutin LDII yang dilaksanakan setiap masa jeda sekolah. “Alhamdulillah, DPD LDII Mimika memiliki program rutin mengisi waktu libur sekolah dengan pengajian asrama. Ini menjadi sarana yang tepat bagi generasi muda untuk memperdalam ilmu agama agar tumbuh menjadi pribadi yang berakhlakul karimah, berbudi pekerti luhur, alim, faqih, dan mandiri,” ujarnya.

Selama kegiatan berlangsung, para peserta dibekali materi keagamaan yang menekankan pembentukan akhlak mulia, kedisiplinan, serta kecintaan terhadap ajaran Islam sejak usia dini. Seluruh rangkaian kegiatan dikemas secara edukatif dan disesuaikan dengan usia peserta.

Pengajian ini dibina oleh para remaja LDII serta ustaz yang berpengalaman dalam pembinaan generasi muda. Selain pendalaman materi keagamaan, peserta juga dilatih untuk membangun kebiasaan positif dalam kehidupan sehari-hari, baik secara pribadi maupun sosial.

Melalui pengajian asrama liburan sekolah ini, LDII Mimika berharap generasi muda dapat memanfaatkan masa liburan dengan kegiatan yang bermanfaat serta tumbuh menjadi generasi yang unggul secara spiritual, intelektual, dan sosial.

Oleh: S29Mus_SULSEL9.1A_MUSLIMIN_081343923860 (contributor) / Nisa Ulkhairiyah (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

Leave a Reply

Your email address will not be published.