Cetak Generasi Unggul, Temu Generus LDII Gedong Tataan Tanamkan 29 Karakter Luhur Sejak Dini

Pesawaran (1/1). Pimpinan Cabang (PC) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Gedong Tataan terus berkomitmen mencetak generasi unggul sejak usia dini. Bekerja sama dengan Pokja Penggerak Pembina Generus (PPG) Gedong Tataan, LDII menggelar Temu Generus tingkat PAUD, TK, dan SD di Masjid Nurul Hikmah, Desa Sukaraja, Kecamatan Gedong Tataan, Minggu (30/11).

Wakil Ketua DPD LDII Kabupaten Pesawaran Teguh Raharjo, mengapresiasi pelaksanaan kegiatan tersebut. Menurutnya, pembinaan karakter harus dimulai sejak usia dini karena merupakan masa emas pertumbuhan anak. “Fondasi karakter harus ditanamkan sejak PAUD hingga SD. Pada fase inilah anak-anak berada dalam masa emas pertumbuhan. Dengan dasar pemahaman agama yang kuat, generasi penerus diharapkan mampu mengimplementasikan 29 karakter luhur hingga dewasa,” ujar Teguh di sela-sela kegiatan.

Untuk menunjang tujuan tersebut, panitia mengemas kegiatan dengan perpaduan unsur religius, edukatif, dan rekreatif. Acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh tahfidz cilik, dilanjutkan atraksi seni bela diri Persinas ASAD oleh santri Pondok Pesantren Babunnajah Al Munawir.

Selain itu, berbagai permainan edukatif seperti lomba estafet bola, estafet sedotan, dan mewarnai turut digelar. Kegiatan ini dirancang untuk melatih kekompakan, kerja sama tim, serta mengasah kreativitas peserta.

Koordinator Wilayah PPG Desa Gedong Tataan Ardiansyah, mengatakan kegiatan ini tidak hanya berfokus pada pendidikan karakter, tetapi juga memperkuat ukhuwah Islamiyah antara generus, pembina, dan orang tua. “Tujuan kami mempererat silaturahim dan mewadahi potensi anak melalui kegiatan positif. Kami ingin generus tumbuh dalam lingkungan yang rukun, kompak, dan religius,” ungkap Ardiansyah.

Ia berharap metode pembelajaran yang menyenangkan dapat meningkatkan minat anak-anak dalam mendalami ajaran agama. “Harapannya, mereka kelak tumbuh menjadi anak yang saleh dan salihah, menjadi kebanggaan orang tua, serta aset berharga bagi agama, bangsa, dan negara,” tambahnya.

Kegiatan yang berlangsung khidmat dan meriah ini diikuti sekitar 60 peserta dari berbagai Pimpinan Anak Cabang (PAC) LDII se-Gedong Tataan. Acara tersebut menjadi bagian dari pembinaan karakter generasi penerus LDII melalui penanaman 29 karakter luhur.

Melalui pembinaan yang berkelanjutan ini, PC LDII Gedong Tataan berharap dapat melahirkan generasi penerus yang unggul secara intelektual, berkarakter luhur, profesional, dan religius.

Oleh: Yaumi Maulida Khosy (contributor) / Nisa Ulkhairiyah (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

Leave a Reply

Your email address will not be published.