LDII Geragai Gelar Praktik Memandikan dan Mengkafani Jenazah

Geragai (12/1) — PC Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kecamatan Geragai, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, menggelar praktik memandikan dan mengkafani jenazah di Masjid Al Mansurin, Jumat (31/10). Kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan warga dalam mengurus jenazah sesuai tuntunan syariat.

Wakil Ketua PC LDII Geragai, Sunardi, mengatakan kegiatan tersebut penting sebagai bekal sosial dan keagamaan bagi masyarakat. “Kami ingin masyarakat memahami dan mampu mengurus jenazah dengan baik dan benar, sehingga dapat memberikan penghormatan terakhir secara layak,” ujarnya.

Selain aspek ibadah, Sunardi menambahkan kegiatan ini juga menanamkan kesadaran akan kebersihan dan kesehatan lingkungan. “Pengurusan jenazah yang benar juga berdampak pada kebersihan dan pencegahan risiko penyakit,” tambahnya.

Antusiasme peserta terlihat dari keterlibatan aktif dalam sesi praktik. Mereka diberi kesempatan mempraktikkan langsung proses memandikan dan mengkafani jenazah di bawah bimbingan pemateri. Salah seorang peserta Supatmi, mengaku memperoleh banyak pengetahuan baru dari kegiatan tersebut. “Kegiatan ini sangat bermanfaat karena tidak semua orang memiliki kesempatan belajar langsung tata cara mengurus jenazah,” katanya.

Kegiatan ini diikuti oleh anggota LDII serta masyarakat sekitar. Peserta mendapatkan penjelasan teori sekaligus praktik langsung tentang tata cara memandikan dan mengkafani jenazah dengan benar, dipandu oleh tim yang berpengalaman.

Melalui kegiatan ini, PC LDII Geragai berharap masyarakat semakin siap dan peduli dalam menjalankan kewajiban sosial-keagamaan, khususnya dalam pengurusan jenazah di lingkungan masing-masing.

Oleh: Sholeh (contributor) / Nisa Ulkhairiyah (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

Leave a Reply

Your email address will not be published.