LDII Sukakarya Hadirkan Khutbah Motivatif tentang Salat Jumat

Jambi (15/1). Pelaksanaan Salat Jumat di Masjid Baitul Muttaqin, RT 02 Kelurahan Sukakarya, Kecamatan Kota Baru, Kota Jambi, berlangsung khidmat, Jumat (21/11). Sekretaris Dewan Penasihat DPW LDII Provinsi Jambi Ma’aruf, bertindak sebagai khatib dan imam atas undangan PAC LDII Sukakarya.
Dalam khutbahnya, Ma’aruf mengajak warga untuk meningkatkan semangat dan kesungguhan dalam menunaikan Salat Jumat. Ia menegaskan bahwa ibadah tersebut memiliki keutamaan besar apabila dilaksanakan dengan persiapan dan perhatian penuh. “Barang siapa memperbaiki wudhunya, kemudian bersegera mendatangi Salat Jumat, mendengarkan khutbah dengan sungguh-sungguh, maka diampuni dosa-dosanya antara dua Jumat, ditambah tiga hari,” ujarnya, mengutip hadis.
Ia juga mendorong warga agar datang lebih awal ke masjid. Menurutnya, setiap langkah menuju masjid dicatat sebagai amal kebaikan dengan nilai pahala yang berbeda-beda. “Di setiap pintu masjid ada malaikat yang mencatat amal orang yang hadir. Semakin awal datang, semakin besar pahala yang dicatat,” jelasnya.
Tokoh PAC LDII Sukakarya Mahmudi, mengapresiasi kehadiran khatib dan materi khutbah yang dinilai mampu meningkatkan semangat beribadah warga. “Kami bersyukur atas kehadiran beliau. Khutbah ini memberi motivasi baru bagi warga untuk lebih memakmurkan masjid dan meningkatkan kualitas ibadah,” katanya.
Kegiatan Salat Jumat tersebut juga menjadi sarana silaturahmi dan penguatan ukhuwah Islamiyah di lingkungan masyarakat Sukakarya.
Oleh: Soleh (contributor) / Nisa Ulkhairiyah (editor)
Kunjungi berbagai website LDII
DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng
