LDII Way Kanan Hadiri Rakorwil LDII se-Lampung Bahas Penguatan Tata Kelola Organisasi 2026

Way Jepara (19/1). DPD LDII Kabupaten Way Kanan menghadiri Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) LDII se-Provinsi Lampung Triwulan IV Tahun 2025 yang berlangsung di Way Jepara, Sabtu (21/12/2025). Kegiatan ini diikuti jajaran pengurus DPW LDII Lampung beserta seluruh DPD LDII kabupaten/kota. 

DPD LDII Way Kanan diwakili Sekretaris Basuki Rahmad dan Bendahara Edy Nurzaman. Kehadiran kedua pengurus ini menjadi bentuk komitmen LDII Way Kanan dalam mendukung koordinasi lintas wilayah serta memastikan setiap agenda kerja organisasi berjalan selaras dengan arahan provinsi.

Rakorwil mengusung tema “Penguatan Kapasitas Pengurus dan Tata Kelola Organisasi untuk Mewujudkan Program Kerja LDII Lampung Tahun 2026 yang Efektif dan Terpadu.” Fokus pembahasan mencakup evaluasi pelaksanaan program kerja tahun 2025 serta penyusunan arah strategis untuk tahun 2026.

Melalui forum ini, LDII di tingkat provinsi menekankan pentingnya peningkatan kompetensi pengurus, optimalisasi tata kelola organisasi, serta penyeragaman langkah agar program LDII di seluruh kabupaten/kota dapat berjalan lebih terukur dan berdampak.

DPW LDII Lampung mengharapkan seluruh peserta Rakorwil mampu membawa hasil kesepakatan ke daerah masing-masing untuk ditindaklanjuti dalam bentuk program yang efektif dan relevan dengan kebutuhan masyarakat.

Rakorwil ini diakhiri dengan penegasan komitmen bersama untuk memperkuat peran LDII di bidang dakwah, pendidikan, dan pengabdian masyarakat, sekaligus memastikan konsolidasi organisasi tetap solid menjelang perencanaan kerja tahun 2026.

 

Oleh: Basuki Rahmad (contributor) / Dita Rahmatia (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

Leave a Reply

Your email address will not be published.