Kecamatan Tanjung Karang Barat Apresiasi Peran LDII dalam Menyajikan Informasi Positif

Bandar Lampung (23/1). Ketua Pimpinan Cabang (PC) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kecamatan Tanjung Karang Barat, H. Umarsaid, S.H., melakukan silaturahim ke Kantor Kecamatan Tanjung Karang Barat, Rabu (22/1). Kunjungan tersebut sekaligus untuk menyerahkan Majalah Nuansa dan Kalender LDII 2026 yang diterima langsung oleh Sekretaris Camat Tanjung Karang Barat, Andi Umbara.

Silaturahim berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban. Andi Umbara mengapresiasi kunjungan LDII yang dinilainya sebagai wujud komunikasi dan sinergi yang baik antara organisasi kemasyarakatan dengan pemerintah kecamatan. “Kunjungan seperti ini penting untuk menjaga komunikasi. Ini menunjukkan LDII aktif menjalin sinergi dengan pemerintah,” ujar Andi Umbara.

Ia juga mengungkapkan rasa terima kasih atas kalender LDII yang telah diterimanya. Bahkan, ia mengaku sudah menantikan kalender tersebut sejak awal tahun. “Alhamdulillah, Pak Umar. Saya memang sudah menunggu kalender LDII. Biasanya sudah ada, tapi ini sempat belum datang,” katanya sambil tersenyum.

Selain kalender, Andi Umbara memberikan apresiasi terhadap Majalah Nuansa. Menurutnya, majalah tersebut menarik dan layak dibaca karena menyajikan informasi yang positif, berimbang, dan informatif. “Beritanya bagus-bagus, memberikan gambaran objektif tentang kegiatan LDII di masyarakat,” ungkapnya.

Lebih lanjut, ia berharap LDII terus konsisten menyampaikan informasi yang edukatif dan menyejukkan kepada masyarakat. Di tengah maraknya hoaks dan pemberitaan negatif, kontribusi LDII melalui dakwah, pembinaan, serta publikasi yang positif dinilai mampu memperkuat harmoni sosial dan meningkatkan kepercayaan publik.

Silaturahim ini menjadi salah satu bentuk komitmen LDII untuk terus berperan aktif sebagai mitra strategis pemerintah dalam menjaga kerukunan dan menciptakan suasana masyarakat yang kondusif.

Oleh: Ahmat Nurdin (contributor) / Nisa Ulkhairiyah (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng, Kota Kediri

Leave a Reply

Your email address will not be published.