Menyikapi Era Post-truth, LDII Bontang Ajak Masyarakat untuk Bijak Bermedia Sosial
Suasana Kegiatan Pengajian Umum DPD LDII Bontang (Foto: LINES)
Bontang (27/4) – Istilah post-truth atau pasca-kebenaran digunakan secara luas untuk mendefinisikan cara masyarakat modern mengonsumsi dan menyikapi informasi.
Menurut kamus Oxford, post-truth adalah kata sifat yang didefinisikan sebagai “berkaitan dengan atau menunjukkan keadaan di mana fakta obyektif kurang berpengaruh dalam membentuk opini publik dibanding daya tarik emosional dan kepercayaan pribadi”.
Di era post-truth, kebenaran tidak lagi disepakati dan diterima secara umum karena masyarakat seringkali lebih memilih mengabaikan fakta-fakta obyektif. Dengan kata lain, setiap orang memiliki versi kebenaran masing-masing dalam memandang sesuatu, yang dipengaruhi oleh aspek emosional dan keyakinan pribadi. Untuk mengatasi masalah ini, penting bagi kita untuk mengambil tindakan nyata untuk menghentikan penyebaran informasi yang salah.
Menyikapi hal ini, DPD LDII Kota Bontang dalam pengajian rutin bulanan di April 2025 ini mengangkat tema “Bijak Bermedia Sosial di Era Post-truth”, Minggu 27 april 2025 di Masjid Baitul Musthofa, Gunung Telihan, Bontang Barat.

Materi disampaikan langsung oleh Ketua DPD LDII Kota Bontang, H. Anton Kuswanto. Dalam paparannya, Anton menyampaikan saat ini kadang kita terkaburkan oleh informasi yang simpang siur di media digital. Informasi yang kita terima kadang belum tentu benar walaupun sangat masif. Untuk itu perlu kehati-hatian dalam menyerap dan menyikapi informasi yang datang ke kita.
“Salah satu cara adalah dengan memverifikasi sumbernya Sebelum menyebarkan atau mempercayai informasi, sangat penting untuk Periksa apakah sumbernya dapat dipercaya, apakah ada bukti dan fakta yang kuat, dan apakah ada bias yang dapat mempengaruhi cerita yang disampaikan” , paparnya.
Lebih lanjut Anton juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk tetap Bijak dalam bermedia sosial dalam era Post-truth sekarang ini. Ia mengemukakan bagaimana menyikapi post-truth adalah dengan mengutip pernyataan Nezar Patria dengan tiga elemennya yakni : Akal sehat, critical thinking dan etika. (*)
Semakin lancar barokah .. Amin
Terus tingkatkan kontribusi LDII untuk masyarakat…
sukses LDII Bontang