LDII Bontang Berkurban Tahun Ini di Tengah Pandemi Covid-19

Pembagian paket daging kurban kepada Masyarakat di sekitar komplek Masjid LDII se-Kota Bontang

BONTANG – Diberlakukannya PPKM Darurat membuat masyarakat susah dalam perekonomian. Namun kondisi ini tidak mengurangi antusias warga LDII Kota Bontang untuk melaksanakan ibadah kurban sebagai salah satu amalan yang sangat besar pahalanya. Ini terlihat di beberapa titik pusat kegiatan warga LDII, tetap melakukan penyembelihan hewan kurban, dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) LDII Kota Bontang, H. Anton Kuswanto S.Si, menyampaikan “Idul Adha merupakan wujud ketaqwaan kita terhadap Allah sekaligus kepedulian sosial antar sesama. Idul Adha menjadi momentum bagi kita semua untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT dan menguatkan solidaritas dalam rangka bersama-sama mengatasi pandemi Covid-19”.

H. Anton menambahkan bahwa pandemi ini bukan hanya berdampak terhadap kesehatan masyarakat, namun juga terhadap perekonomian mereka. Banyak orang kehilangan pekerjaan. Para petani gagal menjual hasil panennya ke luar daerah akibat penyekatan di mana-mana. Aktivitas ekonomi dibatasi, pasar sepi pembeli dan orang-orang yang harus isolasi mandiri tidak bisa bekerja. Menyikapi hal ini, warga LDII menyelenggarakan kurban sedikit berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.

Penyembelihan sapi kurban dengan alat khusus
Pemotongan daging kurban yang telah disembelih oleh ibu-ibu PAC LDII Loktuan

Sebagai wujud ketaatan pada aturan pemerintah, maka daging kurban dibagikan kepada masyarakat dengan diantar ke rumah-rumah warga oleh petugas yang ditunjuk.
“Semoga bantuan hewan kurban ini bisa memberi sedikit kebahagiaan di masa sulit ini,” kata H. Anton.

H. Pradhika, wakil Ketua DPD LDII Kota Bontang yang ikut mendampingi Anton, memaparkan bahwa tahun ini warga LDII se Kota Bontang bisa mewujudkan kurban 70 ekor sapi dan 16 kambing. “Alhamdulillah, ditengah kondisi sulit akibat pandemi ini, jumlah kurban warga kami justru meningkat. Dengan peningkatan ini, kami bisa membantu lebih banyak warga masyarakat, terutama sekitar kami.”

Sebagai wujud nyata LDII berbagi, PC maupun PAC LDII total membagikan kurang lebih 1500 paket daging kurban kepada masyarakat Bontang di sekitar tempat-tempat pengajian warga LDII dan juga mitra-mitra LDII. (LinesBTG)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *