LDII Kebon Pala Helat Perkemahan Jumat Sabtu

Jakarta (19/11). PAC LDII Kebon Pala menghelat “Perkemahan Jumat Sabtu”, di kompleks Masjid Baitul Abdullah, Jakarta Timur, pada tanggal 17-18 November. Acara itu, diikuti 100-an peserta usia PAUD hingga remaja, dengan tema “Pramuka Media Mewujudkan Generasi Penerus Berkarakter Luhur, Profesional, Religius dan Mandiri”. Perjusa dibuka Dewan Penasehat LDII Kebon Pala Slamet Hartono.

Dewan Pembina Penggerak Pembina Generasi Penerus Kebon Pala, Emirudin menyampaikan, kegiatan itu bertujuan menanamkan karakter luhur.

“Selama Perjusa semua peserta dilatih kemandirian. Misalnya, peserta usia cabe rawit atau sekolah dasar diberikan kesempatan untuk merapihkan tempat tidur, atau membersihkan area kegiatan. Begitu juga untuk peserta yang berada di jenjang usia pra-remaja dan remaja,” ujarnya. 

Ia mengungkapkan, agar generus berakhlakul karimah, maka sejak usia dini sudah diperkenalkan dengan karakter luhur, “Sifat-sifat baik, serta mengenal kewajiban berbuat baik kepada orang tua, saudara, guru, muballigh dan muballighot, teman, tetangga dan tamu. Menurutnya, Perjusa kali ini memiliki konsep belajar sambil bermain,” jelasnya. 

Emirudin menerangkan, program yang sudah disusun oleh pengajar untuk kegiatan ini berisi cara-cara membangun karakter profesional religius, dan mandiri. Tetapi, penyampaiannya dalam bentuk games yang melatih kekompakan dan kerja sama yang baik.

“Konsep kegiatan ini dibuat semenarik mungkin dan program ini atas inisiatif muda-mudi. Tidak membosankan tetapi penuh dengan pesan yang disampaikan. Seperti yel-yel yang bisa membangkitkan semangat peserta,” imbuhnya.

Perjusa ditutup pada Sabtu (18/11) pukul 09:30 WIB diawali dengan senam pagi, sarapan bersama, membersihkan area kegiatan dan upacara penutupan.

Oleh: Awan (contributor) / FF (editor)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *