Berbagi Kebahagiaan, LDII Bontang Salurkan Paket Sembako ke Warga Sekitar

BONTANG (27/3) – Dalam rangka menebarkan kebahagiaan dan kepedulian sosial di bulan suci Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kota Bontang menggelar kegiatan penyaluran paket sembako kepada warga sekitar. Kegiatan ini menjadi wujud nyata kepedulian LDII dalam membantu masyarakat yang membutuhkan serta mempererat tali silaturahim antarwarga.
Penyaluran paket sembako dilakukan di beberapa titik pusat kegiatan warga LDII se-Kota Bontang. Salah satu lokasinya adalah di Kompleks Masjid Baitul Musthofa Bontang Barat, sebanyak 50 paket sembako berisi beras, minyak goreng, gula, dan kue kaleng disalurkan kepada warga sekitar masjid yang membutuhkan.
Kegiatan yang dilaksanakan pada Rabu, (26/3/2025) ini dihadiri langsung oleh Ketua DPD LDII Kota Bontang, H. Anton Kuswanto Camat Bontang Barat, Ida Idris; Kapolsek Bontang Barat, Iptu Hadi Esmoyo; Lurah Gunung Telihan, Moch. Cholid Hanafi yang turut serta mendukung dan berpartisipasi dalam kegiatan berbagi ini.
Ketua DPD LDII Kota Bontang, H. Anton Kuswanto, menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk membantu warga yang membutuhkan, tetapi juga sebagai bentuk kepedulian sosial yang harus terus ditumbuhkan, terutama di bulan penuh berkah ini.
“Kami berharap kegiatan ini dapat mempererat silaturahim, meningkatkan kepedulian sosial, serta membawa kebahagiaan bagi masyarakat Kota Bontang. Semoga kegitan LDII Berbagi seperti ini bisa terus berlanjut di masa mendatang,“ ujarnya.

Senada dengan hal tersebut, Camat Bontang Barat, Ida Idris, memberikan apresiasi atas kontribusi LDII yang aktif dalam kegiatan sosial. “Kegiatan ini sangat positif, terutama di bulan Ramadan yang identik dengan berbagi dan kepedulian terhadap sesama. Semoga aksi serupa bisa menjadi inspirasi bagi komunitas lainnya untuk terus membantu masyarakat yang membutuhkan,” tuturnya.
Kapolsek Bontang Barat, Iptu Hadi Esmoyo, juga mendukung penuh kegiatan ini dan berharap agar inisiatif sosial seperti ini dapat terus dilakukan secara berkelanjutan.“Kegiatan berbagi ini bukan hanya memberikan bantuan secara materi, tetapi juga membangun kebersamaan serta meningkatkan rasa kepedulian sosial di tengah masyarakat,“ terangnya.
LDII Kota Bontang berkomitmen untuk terus berkontribusi melalui berbagai program sosial guna menciptakan lingkungan yang harmonis dan sejahtera. Kegiatan LDII Bontang Berbagi ini menjadi salah satu bukti nyata komitmen tersebut, dengan harapan dapat memberikan manfaat yang luas bagi masyarakat serta memperkuat persaudaraan di bulan Ramadan yang penuh berkah.