Melalui Perkemahan CAI, LDII Indramayu Tanamkan 29 Karakter Luhur pada Generus
Indramayu (17/7). DPD LDII Kabupaten Indramayu kembali menggelar Perkemahan Akhir Tahun Cinta Alam Indonesia (Permata CAI) 2025 selama tiga hari, 8-10 Juli 2025, di Bumi Perkemahan Leles, Kabupaten Majalengka. Kegiatan tahunan ini diikuti sekitar 200-an Generasi Penerus (Generus) LDII, perwakilan dari tiap PC dan PAC se-Kabupaten Indramayu.
Mengusung tema “Mencetak Generasi yang Berkarakter, Faham Agama, dan Peduli Lingkungan”, perkemahan ini menjadi ajang pembinaan generasi muda dalam suasana alam terbuka. Para peserta mendapatkan pembekalan yang berfokus pada penguatan karakter, pemahaman agama Islam, serta kepedulian terhadap lingkungan hidup.
Sekretaris DPD LDII Indramayu, Taufik Nur Amin, menyampaikan bahwa Permata CAI merupakan bagian dari upaya LDII membina generasi muda agar memiliki akhlak mulia dan kepribadian tangguh. “Permata CAI ini merupakan kegiatan tahunan generus LDII yang bertujuan untuk pembinaan karakter generasi muda melalui kegiatan perkemahan. Dalam kegiatan ini, selain mereka diajari kefahaman agama dan penerapan 29 karakter luhur, mereka juga diberi pemahaman tentang pentingnya peduli terhadap lingkungan,” ujarnya.
Selama kegiatan berlangsung, peserta terlibat dalam berbagai aktivitas seperti kajian keagamaan, diskusi kelompok, simulasi kepemimpinan, hingga pelatihan menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan dengan menanam pohon di kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai. Materi-materi tersebut dikemas secara menarik dan interaktif untuk menumbuhkan rasa tanggung jawab dan kemandirian peserta.
Dengan semangat kebersamaan dan nilai-nilai luhur yang ditanamkan, Permata CAI 2025 menjadi momentum penting bagi LDII Indramayu dalam membina generasi muda yang siap menjadi pemimpin masa depan, berilmu, berakhlak, dan peduli terhadap lingkungan sekitar.
Oleh: Taufik Nur Amin (contributor) / Riska Sabilah (editor)
Kunjungi berbagai website LDII
DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng