Swadaya Warga, LDII Sarolangun Cor Ulang Tiang Teras Masjid

 

Sarolangun (6/1) — Warga Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Pimpinan Cabang (PC) Kecamatan Sarolangun bergotong royong memperbaiki infrastruktur Masjid Sarolangun yang berada di RT 05, Kelurahan Pasar Sarolangun, Kabupaten Sarolangun, Jambi, Jumat (26/12).

Koordinator kegiatan Hidayat, mengatakan perbaikan tersebut merupakan hasil musyawarah warga demi menjaga keamanan dan kenyamanan jamaah saat beribadah. Ia menegaskan seluruh biaya perbaikan bersumber dari swadaya warga LDII. “Pengecoran ulang tiang teras ini dilakukan agar masjid lebih aman digunakan. Untuk pendanaan, kami melaksanakannya secara mandiri melalui swadaya warga, tanpa bantuan dari pihak lain,” ujar Hidayat.

Menurutnya, selain memperbaiki sarana ibadah, kerja bakti ini juga bertujuan memperkuat kebersamaan dan semangat gotong royong di tengah masyarakat. Masjid diharapkan dapat kembali digunakan secara optimal sebagai pusat kegiatan keagamaan dan sosial warga.

Kegiatan kerja bakti tersebut difokuskan pada pengecoran ulang tiang teras masjid yang kondisinya mulai rapuh. Aksi ini melibatkan warga LDII setempat serta pengurus dari Pimpinan Anak Cabang (PAC) Sukasari dan PAC Pasar Sarolangun. Kerja bakti dimulai sekitar pukul 13.20 WIB dan berlangsung hingga seluruh pekerjaan selesai. Usai pekerjaan rampung, kegiatan ditutup dengan makan bersama. 

Oleh: Abdul Rohman Sholeh (contributor) / Nisa Ulkhairiyah (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

Leave a Reply

Your email address will not be published.