LDII Ikut Perkuat Sinergi FLO dengan DPRD DKI Jakarta

 

Jakarta (16/1). DPW LDII Provinsi DKI Jakarta ikut memperkuat sinergi Forum Lintas Ormas (FLO) dengan DPRD DKI Jakarta melalui audiensi resmi yang digelar di Gedung DPRD, Kebon Sirih, Rabu (14/1). Kehadiran LDII dalam pertemuan ini menegaskan peran aktif ormas dalam mendukung pembangunan Jakarta sebagai kota global yang aman, nyaman, dan berbudaya. 

Ketua DPW LDII DKI Jakarta, KH. Imam Bashori, menekankan pentingnya FLO sebagai wadah penyatuan visi ratusan ormas agar bergerak secara sinergis. “Kehadiran FLO merupakan langkah nyata terciptanya mitra strategis bagi pemerintah. Melalui wadah ini, kita bersama-sama memiliki tanggung jawab membangun Jakarta agar lebih maju, namun tetap menjaga nilai luhur dan budaya warganya,” ujar Imam Bashori. 
 
Ia menambahkan, sinergi yang kuat antara FLO dan pemerintah daerah diharapkan dapat mempercepat transformasi Jakarta menjadi pusat ekonomi global yang tetap memiliki jiwa sosial tinggi.
 
Dalam audiensi tersebut, Ketua DPRD DKI Jakarta, Khoirudin, menyambut baik inisiatif FLO untuk proaktif membangun dialog dengan legislatif. Ia menekankan bahwa pembangunan Jakarta tidak hanya soal infrastruktur fisik, tetapi juga memerlukan partisipasi aktif elemen masyarakat agar kota tetap ramah, aman, dan nyaman bagi semua warga.
 
Menanggapi arahan DPRD, Ketua Umum FLO Jakarta, Juaini Yusuf, menegaskan komitmen organisasinya untuk terus menjalankan program sosial yang berdampak langsung pada kesejahteraan warga, “Kami di FLO berkomitmen menjalankan kegiatan nyata, mulai dari Jumat Berkah, penanaman pohon, bantuan operasional masjid, hingga penyediaan beras murah untuk menjaga stabilitas pangan,” jelas Juaini.
 
Audiensi diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin KH. Imam Bashori, sebagai simbol harapan agar kolaborasi antara legislatif dan elemen masyarakat sipil dapat terus berjalan lancar di masa mendatang. [ANR]

 

Oleh: Inu Subakto (contributor) / Dita Rahmatia (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

Leave a Reply

Your email address will not be published.